Karyawan PT BFI Finance Indonesia Tbk, menjelaskan program BFI Srikandi pada warga dalam momen roadshow BFI Srikandi di Kampung Kutisari Selatan, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (19/6/2019). BFI Srikandi menebar 125 paket sembako gratis berisi kebutuhan pokok rumah tangga. Selain mendapatkan paket sembako gratis, para ibu dikampung ini juga dimanjakan dengan pemeriksaan mata secara gratis.

BFI Srikandi merupakan program pembiayaan dan pelayanan keuangan inklusif bagi perempuan. BFI berharap kaum perempuan bisa memiliki akses serta ruang akselerasi yang luas untuk mengembangkan potensinya di dunia usaha. Perempuan juga diharapkan memiliki kemampuan serta kekuatan untuk mengorganisasikan kebutuhan-kebutuhan domestiknya dengan lebih baik.INPhoto/Pool

Editor : Redaksi

Berita Terbaru