Sorgum, Penyelamat Krisis Pangan Masa Depan
SURABAYA,iNFONews.ID - Gak banyak yang tahu, kalau di abad ke-4 Indonesia sudah menanam sorgum! Salah satu komoditas pangan yang saat ini sangat potensial sekali untuk dikembangkan khususnya untuk ekspor.
Dilansir dari Healthline, sorgum adalah biji-bijian sereal kuno dari keluarga rumput Poaceae. Bentuk dari sorgum sendiri, yakni kecil, bulat, dan biasanya putih atau kuning meskipun beberapa varietas berwarna merah, coklat, hitam, maupun ungu.
Sorgum memang kalah pamor dengan komoditas pangan lainnya. Tapi jangan salah, sorgum dianggap tanaman yang zero waste, karena hampir setiap bagiannya bisa dimanfaatkan.
Bijinya bisa jadi makanan pokok pengganti nasi. Batang sorgum mengandung nira dan bisa diolah menjadi gula. Bagian lainnya, bisa jadi pakan ternak. Bahkan hasil kombinasi biomasa sorgum dan molase bisa jadi genteng komposit yang ringan dan tahan gempa.
Selain itu, segudang faedah jika mengonsumsi sorgum. Dan juga berpotensi cuan karena bisa saja menggantikan kebutuhan nasional gandum yang masih impor.
Mulai dari mengurangi peradangan, baik untuk diet dan penderita alergi gluten, mencegah kanker, sampai mengatasi stunting.
Tanaman sorgum juga toleran terhadap kekeringan, dan tidak memerlukan banyak air dan pupuk selama pertumbuhan. Bahkan bisa dipanen sebanyak 3 sampai 5 kali dalam satu periode tanam.
Sorgum juga memiliki untuk jadi subtitusi kebutuhan gandum nasional, saat ini negara kita masih impor, terutama impor gandum dengan presentase 11 juta ton sekitar Rp 50 trilyun/tahun.
Reporter : Patrik Cahyo Lumintu
Editor : Alim Kusuma