Sabtu, 31 Jan 2026 09:28 WIB

Masif Salurkan Informasi Obyektif Untuk Masyarakat

Bimtek Pengelolaan Barang Milik Haji (Foto: IN/ist)
Bimtek Pengelolaan Barang Milik Haji (Foto: IN/ist)

INFOnews.id | Surabaya -Bimbingan Teknis Pengelolaan Barang Milik Haji Tahun 2022 digelar di Asrama Haji Surabaya, Rabu (26/10/22).

Acara yang dihadiri oleh Sub Koordinator Administrasi Dana Haji dan Sistem informasi Haji Kanwil Kemenag Jatim, Hj. Fentin Istifaiyah, MSi., tersebut, diikuti oleh peserta yang merupakan Kepala Seksi PHU se Jawa Timur dan para Pengelola BMH (Barang Milik Haji) Kab/Kota se Jawa Timur.

Secara terpisah, saat membuka acara, Kepala Bidang PHU Kanwil Kemenag Prov. Jawa Timur, Dr. Abd. Haris Hasan, M.Pd.I., menyampaikan pentingnya mendata BMH sebagai bagian dari BMN, Mulai dari perencanaan pengadaan, proses pengadaan, Pencatatan, pemakaian BMH, sampai pelaporan dan pengawasan sebagai upaya Tertib administrasi, keterbukaan dan akuntabilitas di Kementerian Agama.

Sedangkan pemateri adalah Kasubdit Perencanaan Anggaran Operasional dan pengelolalaan Aset haji (PAOPAH) Kemenag RI, Sunaryo, M,CA., yang menyampaikan tentang Kebijakan pengelolaan Aset haji, terutama berupa barang milik haji.

“Kebijakan atau anggaran barang milik haji akan selalu ada selama penyelenggaraan ibadah haji terus berlangsung. Diantara pedoman pelaporan adalah yang diterangkan dalam UU Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara dan UU Nomor 1 Tahun 2004 tentang perbendaharaan negara,” terang Sunaryo.

“Jenis aset ada dua, yaitu barang milik negara (BMN) dan barang milik haji (BMH). BMN ini merupakan kewenangan menteri keuangan, sedangkan BMH kewenangan Menteri agama.”

Acara yang sekaligus menjelaskan teknis pendataan barang milik haji (BMH) melalui microsoft excel tersebut, dimoderatori oleh Sekretaris MUI Jatim, Dr. Lia Istifhama, M.E.I. dan selain membahas mengenai barang milik haji, pemaparan tersebut juga menjelaskan tentang BPKH sebagai Lembaga yang melakukan pengelolaan keuangan haji.

Kemenag Jatim yang dikepalai oleh Dr. H Husnul Maram, M.H.I., memang masif melakukan kegiatan sebagai bentuk menyalurkan informasi obyektif untuk masyarakat.

Selain BIMTEK, acara Jagong Masalah Umrah dan Haji (JAMARAH) dan Sapa Jamaah Haji, juga rutin digelar. (inf/rls/red)

Editor : Tudji Martudji