Siap Melaju Bersama, BRI Waru Gelar Gathering Temu Mitra Agen Sembako, Ekosistem Bisnis Makin Tangguh!

Reporter : Edy
Temu Mitra dan Agen Sembako ini bertujuan untuk mempererat hubungan dengan mitra. INPhoto/Pool

SURABAYA, iNFONews.ID - Bank BRI Cabang Waru menggelar Gathering Temu Mitra Agen Sembako di Waroenk Andya Bungah Sidoarjo pada 1 November 2024. Acara tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi kepada para agen Brilink serta memperkuat kerjasama dengan mitra.

Kegiatan ini dihadiri oleh MBM BRI Cabang Waru, Bris Dayyan, Staff Ecosistem RO Surabaya, Ibu Nur Azza, dan 7 Kepala Unit Supervisi BO Waru yang bertindak sebagai narasumber.

Baca juga: BRI Kapas Krampung Gelar Gathering Akbar Untuk Agen Brilink

Bris Dayyan menuturkan, Temu Mitra dan Agen Sembako ini bertujuan untuk mempererat hubungan dengan mitra dan meningkatkan pemahaman terkait layanan yang dapat ditingkatkan bersama, terutama untuk mendorong peningkatan referral pinjaman dan simpanan yang dapat dilakukan oleh mitra dan agen sembako.

"Gathering ini penting untuk mempererat hubungan dengan mitra dan meningkatkan pemahaman terkait layanan yang dapat ditingkatkan bersama," ungkapnya.

Kehadiran Staff Ecosistem RO Surabaya, Ibu Nur Azza, juga memberikan harapan bahwa para agen Brilink semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

Baca juga: Tingkatkan Kinerja, Agen Brilink BO Surabaya Kusuma Bangsa Gelar Kongkow Santai

Acara berlangsung lancar dan penuh antusiasme, dengan sesi diskusi yang produktif dan interaktif. Semangat untuk meningkatkan kualitas layanan terus dipacu, menjadikan kegiatan ini sebagai langkah positif dalam memperkuat kerjasama antara para agen Brilink dan mitra dalam industri sembako.

Gathering ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat jaringan mitra dan agen sembako, sekaligus meningkatkan kepercayaan nasabah terhadap produk simpanan dan pinjaman BRI.

Baca juga: Agen Brilink BO Kusuma Bangsa Buka Booth Brilink di Depan Kantor BRI Unit Pasar Turi Surabaya

Diharapkan kegiatan ini dapat membantu terjalin kerjasama yang lebih erat antara BRI, agen, dan mitra sembako untuk mencapai target yang telah ditetapkan.

Program referral ini juga diharapkan dapat membantu BRI menjangkau lebih banyak nasabah dan meningkatkan penetrasi pasar di sektor sembako. Bris Dayyan juga menegaskan bahwa BRI berkomitmen untuk memberikan dukungan dan pendampingan kepada mitra dan agen sembako agar dapat berkembang bersama.

Editor : Alim Kusuma

Photo
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru