Jumat, 30 Jan 2026 23:21 WIB

Grizca Aloyvia, Perempuan Tangguh yang Seimbangkan Karier, Keluarga, dan Bisnis

Grizca Aloyvia owner GoChef.id. Foto: Dok-Pribadi
Grizca Aloyvia owner GoChef.id. Foto: Dok-Pribadi

MALANG – Grizca Aloyvia membuktikan bahwa perempuan modern mampu berdaya di banyak peran sekaligus. Selain menjabat sebagai Cluster Marketing Communication di dua hotel ternama di Malang dan Batu, ia juga menjalankan bisnis katering GoChef.id serta menjadi ibu dari dua anak.

Usaha kateringnya lahir di masa pandemi Covid-19, saat sektor perhotelan terhenti. Berbekal kreativitas dan jejaring, Grizca memanfaatkan Instagram sebagai sarana pemasaran hingga kini berkembang pesat.

“Pandemi mengajarkan saya untuk lebih kreatif dan adaptif. Menjadi ibu, profesional, dan pebisnis bisa berjalan seiring, kuncinya manajemen waktu dan konsistensi,” ujarnya, Minggu (14/9/2025).

Bagi Grizca, perempuan berdaya adalah mereka yang mampu berdiri tegak di berbagai peran, memberi nilai positif bagi keluarga dan lingkungan profesional. Dengan semangat pantang menyerah, ia membuktikan bahwa karier, keluarga, dan bisnis dapat berjalan berdampingan.

Kisah perempuan bernama Grizca Aloyvia, layak menjadi inspirasi. Ia bukan hanya sebagai seorang perempuan profesional yang tangguh yang mampu seimbangkan antara karier, keluarga, dan bisnisnya.

Bagi seorang Grizca Aloyvia, perempuan berdaya adalah mereka yang mampu berdiri tegak di berbagai peran, memberikan nilai positif untuk keluarga sekaligus lingkungan profesional.

"Semua adalah pilihan. Dan, pilihan tentu butuh komitmen, walaupun tentu semua juga tumbuh dengan dengan segala konsekuensinya," pungkas  perempuan cantik yang akrab disapa Caca ini.

Editor : Alim Kusuma