Bendum Partai Demokrat Renville Antonio Meninggal Dunia
SURABAYA, INFONews.ID - Kabar duka menyelimuti benak banyak orang di Jawa Timur, Bendara Umum (Bendum) Partai Demokrat Renville Antonio meninggal dunia akibat kecelakaan saat berkendara motor gede di Situbondo, Jumat (13/2/2025).
Mendengar kabar duka itu, Khofifah Indar Parawansa yang juga Gubernur Jatim terpilih mengaku kehilangan sosok yang ramah, sopan dan tulus dalam persahabatan.
“Saya mengenal beliau sebagai pribadi yang ramah, tulus, sopan dan memikirkan kepentingan banyak orang. Semoga Allah SWT menempatkan almarhum di Sisi-Nya yang paling mulia, serta menguatkan hati keluarga yang ditinggalkan. Mari kita panjatkan doa bersama agar perjuangan dan kebaikan beliau semasa hidup menjadi amal jariyah yang terus mengalir. Aamiin ya Rabbal ‘Alamiin,” ucap Khofifah.
Khofifah mengenang Renville sebagai sosok yang ramah dan memiliki kepedulian sosial tinggi terhadap masyarakat, khususnya di Jawa Timur, dirinya mengaku merasa kehilangan dan mendoakan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran.
Ramai diberitakan, kecelakaan lalu lintas itu terjadi di Jalan Raya Asembagus, Kabupaten Situbondo, Jumat (14/2/2025) sekitar pukul 08.00 WIB. Insiden ini melibatkan kendaraan jenis pick up. Kendaraan dengan nomor polisi P-9304-MY itu mengalami kerusakan di bagian depan kanan, akibat benturan dengan sepeda motor Harley Davidson bernomor polisi B-6789-A.
Korban laka lantas di Situbondo itu jenazahnya kemudian disemayamkan di rumah duka, di Jalan Jemursari Regency Blok B39 Surabaya.
Banyak terlihat pejabat hadir, seperti Penjabat (Pj) Gubernur Jatim Adhy Karyono, Wakil Gubernur Jatim terpilih, rekan sejawat di partai, kolega dan pelayat lainnya memadati rumah duka. (inf/net/red)
Editor : Tudji Martudji